You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiga Hari Lasiga di Rusun Marunda Dokumentasikan 1.058 Lembar Kearsipan
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sudin Perpusip Jakut Layani Dokumentasi 1.058 Arsip Penting di Rusun Marunda

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Perpusip) Jakarta Utara telah melakukan dokumentasi 1.058 arsip penting bagi warga di Rumah Susun Marunda, Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, melalui Layanan Arsip Keluarga (Lasiga) yang diadakan 23-25 November 2021.

Layanan ini diberikan secara gratis

Pejabat Fungsional Arsiparis Sudin Perpusip Jakarta Utara, Fandoli mengatakan, ada 109 Kepala Kelurga (KK) di Rusun Marunda yang memanfaatkan Lasiga.

"Layanan ini diberikan secara gratis. Tujuannya, agar dokumen dan arsip penting terdokumentasi dengan baik untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan baik hilang maupun rusak, termasuk karena bencana," ujarnya, Jumat (26/11).

Tiga Hari Lasiga di Rusun Rorotan Layani 1.900 Dokumen Penting

Ia berharap, dengan telah digelarnya Lasiga di Rusun Rorotan dan Rusun Marunda dapat mengedukasi warga betapa pentingnya menjaga dan menyimpan arsip secara aman, melalui digitalisasi dari yang sebelumnya manual.

"Arsip itu penting, apalagi yang sifatnya vital seperti ijazah maupun administrasi kependudukan dan catatan sipil," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4256 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1578 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik